Pages

Monday, September 3, 2012

Ponsel penguji virus HIV sedang dikembangkan di Afrika Selatan dan Korea Selatan

Ponsel penguji virus HIV sedang dikembangkan di Afrika Selatan dan Korea Selatan

Gadgetan - Para ilmuwan Afrika Selatan dan Korea Selatan saat ini sedang mengembangkan sebuah ponsel canggih yang bisa mengujicoba penyakit AIDS. Tes dengan ponsel canggih ini sendiri sedang dilakukan pada daerah pedalaman Afrika yang paling parah terkena dampak penyakit tersebut. Tim peneliti mengembangkan mikroskop dan aplikasi yang dapat memotret serta menganalisis sampel darah di wilayah yang jauh dari laboratorium, untuk mendiagnosa HIV, bahkan juga untuk mengukur sistem kekebalan seseorang. Cara kerjanya seperti ini, sebuah chip standar dengan sampel darah dilihat dengan menggunakan mikroskop yang ditanamkan pada perangkat. Selanjutnya, program telepon khusus memotret sampel dan menganalisis sel tersebut. “Ide kami adalah untuk mengukur gambar dan menganalisisnya dengan menggunakan aplikasi di smartphone,” ujar Jung Kyung Kim, seorang profesor di bid ang biomedical engineering, Kookmin University, Korea-Selatan. Teknologi baru yang dinamakan Smartscope (mikroskop kecil berukuran 1 milimeter yang dipasang di sebuah smartphone) ini dihadirkan untuk pengobatan AIDS pada masyarakat terpencil di Afrika Selatan dan Swaziland, di mana klinik sering tidak memiliki teknologi untuk melakukan tes ini secara efektif. Profesor Jannie Hugo, Kepala Departemen Kedokteran keluarga di University of Pretoria, menyatakan, “Dalam komunitas kesehatan masyarakat , perangkat mobile tidak sekadar lagi sebuah gimmick, tetapi menjadi bagian penting dari akses.” Sampai saat ini, prototype ponsel yang dikembangkan belum diperlihatkan, namun mari [...]

No comments:

Post a Comment