Pages

Friday, September 28, 2012

Photogochi aplikasi game terbaru mirip Tamagochi

Photogochi aplikasi game terbaru mirip Tamagochi

Gadgetan – Apakah kalian masih ingat dengan Tamagochi? Game yang mengharuskan kita memelihara binatang dan memberinya makanan sampai tumbuh dewasa. Tamagochi salah satu game yang sempat populer di tahun 90-an dan walaupun kini sudah menghilang, kini hadir aplikasi yang mirip seperti Tamagochi.

Aplikasi ini kurang lebih mirip seperti Tamagochi, binatang digital yang kamu pelihara juga bisa kamu beri makan, Photogochi akan bertumbuh besar dan berwarna-warni jika kamu memberi makannya secara teratur. Begitu kamu unduh aplikasi Photogochi, kamu langsung bisa mengadopsi dan memberi nama binatang digital yang kamu inginkan, dan untuk memberi makan Photogochi kamu bisa memotret objek apapun yang ada disekitar kamu, lalu gunakan filter foto 8-bit yang unik, dan barulah Photogochi bisa diberi makan.

Inti dari game ini adalah memelihata Photogochi dan memberinya makanan sebanyak mungkin hingga dapat mencapai point tertinggi, dengan begitu kamu akan termotivasi untuk mengambil foto setiap harinya. Namun ada bebagai cara lainnya untuk mendapatkan point, seperti memotret sebanyak mungkin objek yang ada disekitar kamu lalu bagikan ke media sosial atau memotret objek pada malam hari. Semakin banyak point yang kamu dapat semakin bertumbuh besar juga Photogochi kamu, dan proses itu dimulai sejak Photogochi masih berbentuk telur.

Pengembangan aplikasi Photogochi ini dimulai sejak bulan Agustus yang lalu oleh CarnationGroup yang berasal dari Eropa, mereka mengatakan bahwa Photogochi memang terinspirasi dari Tamagochi, dan mereka membuat Photogochi hanya karena ingin bernostalgia. Mereka juga berencana akan membuat kaos bergambar sesuai Photogochi yang kamu miliki. Rilis aplikasi ini akan tersedia untuk iPhone mulai tanggal 1 Oktober dan Windows Phone beberapa hari kemudian.

No comments:

Post a Comment