Pages

Thursday, September 20, 2012

Rarz i, smartphone dengan prosesor Intel pertama Motorola

Rarz i, smartphone dengan prosesor Intel pertama Motorola

Gadgetan – Motorola merilis smartphone lagi setelah sebelumnya sudah merilis 3 smartphone yaitu Razr HD, Razr Maxx HD, dan Razr M, kali ini Motorola menawarkan Razr i yang didukung dengan prosesor Intel. Sepertinya, Motorola mau mencoba menawarkan pilihan smartphone yang lebih lengkap dan inovatif dan kabarnya Motorola menargetkan smartphone terbarunya ini ke Eropa dan Amerika Latin

Razr i saat ini menjadi salah satu dari beberapa smartphone yang menggunakan prosesor  Intel Atom. Sayangnya, banyak kabar yang mengatakan bahwa prosesor Intel sering membuat daya baterai menjadi boros. Namun, keseriusan Intel terjun ke dalam dunia mobile yang semakin terlihat membuat berbagai pihak percaya bahwa Intel dapat mengatasi kekurangannya itu.

Selain bekerja sama dengan Motorola, Intel juga telah bekerja sama dengan beberapa vendor seperti ZTE, Lenovo, dan Orange.

Spesifikasi Razr i belum didapat secara lengkap, tapi telah dikatakan bahwa spesifikasinya tidak akan jauh berbeda dengan Razr M yang memiliki layar 4.3 inci, sistem operasi Android Ice Cream Sandwich, dan kamera 8 MP.

Beberapa minggu sebelumnya, Motorola memang merilis 3 smartphone yang sempat Gadgetan bahas, yaitu Razr M, Razr HD dan Razr maxx HD.  Razr HD dan Razr maxx HD memiliki spesifikasi yang sama hanya saja dijanjikan sistem operasinya bisa di-upgrade menjadi Jelly Bean, sementara Razr M memiliki spek sedikit di bawah Razr HD dan Razr Maxx HD.

No comments:

Post a Comment