Pages

Thursday, September 20, 2012

Robot ciptaan mahasiswa Trisakti menangkan medali emas

Robot ciptaan mahasiswa Trisakti menangkan medali emas

Gadgetan – Bernard Dimas Rexa, mahasiswa Trisakti ini memang belum terkenal namanya, namun jika anda mengetahui bahwa dia mengharumkan nama bangsa karena menciptakan robot yang dapat membersihkan kaca gedung, pasti anda akan penasaran dan bertanya-tanya, siapakah anak ini?

Bernard yang baru semester 5 jurusan teknik mesin ini sudah memenangkan 2 ajang bergengsi, yang pertama Youth Invention Exhibition 2012 di Taiwan dan tak tanggung-tanggung medali emas dibawa pulang olehnya, kemudian prestasi yang kedua adalah Bernard meraih medali perak pada event  European Exhibition Of Creativity And innovation 2012.

Bernard mengakui pihak Universitas Trisakti banyak membantu, dan Bernard juga mengatakan bahwa “Saya dan team akan terus berinovasi dalam mengkreasikan produk-produk kami”.

Sebelumnya Bernard juga pernah memenangkan medali perak di China pada ajang Youth Exhibition 2012, untuk menciptakan baterai dari kulit pisang. Universitas Trisakti mengaku bangga, dan akan memfasilitasi anak didiknya yang akan mengikuti kegiatan di taraf internasional, kata wakil rektor H I Komang Sukaarsana.

Bentuk dukungan yang dimaksud Komang adalah, akan memberikan beasiswa atau keringanan jika mengikuti kegiatan diluar kampus yang bersifat prestasi, dan semua biaya akan ditanggung jika mengikuti kegiatan tingkat international.

No comments:

Post a Comment