Pages

Wednesday, August 22, 2012

Media kit Eduardo Saverin untuk presentasi pada tahun 2004 diperlihatkan di dunia maya

Media kit Eduardo Saverin untuk presentasi pada tahun 2004 diperlihatkan di dunia maya

Gadgetan – Apakah Anda pernah menonton film The Social Network? Film ini menceritakan tentang perjalanan Facebook dari embrio hingga menjadi raksasa. Pada adegan di pertengahan film, Eduardo Saverin yang diperankan Andrew Garfield (pemeran Peter Parker pada Amazing Spiderman) mencari para pengiklan yang mau beriklan pada platform Facebook mereka. Ternyata, salah satu calon pengiklan masih menyimpan media kit presentasi yang digunakan oleh Eduardo Saverin ketika menawarkan dia untuk beriklan sampai sekarang. Saat itu, Facebook masih bernama TheFacebook dan sudah memiliki 70,000 users di 20 universitas besar Amrik. Pada media kit tersebut, Eduardo memperlihatkan profil dan rencana besar dari Facebook. Saat itu, TheFacebook memang sudah memperlihatkan tanda-tanda kesuksesan dari referensi-referensi pada Media kit tersebut. Beberapa harian di AS menunjukkan baga imana TheFacebook menjadi fenomena yang menjadi habit baru dari para mahasiswa dan anak muda di sana. Seperti apa yah presentasi Eduardo Saverin? Mungkin Anda para marketer bisa belajar dari sini.

No comments:

Post a Comment