Pages

Tuesday, October 9, 2012

Seperti apakah spesifikasi Galaxy S III Mini?

Seperti apakah spesifikasi Galaxy S III Mini?

 

Gadgetan-kabar tentang akan hadirnya Samsung Galaxy S III Mini semakin meluas, bahkan spesifikasi yang ditawarkan Samsung untuk versi mini dari Galaxy S III ini pun sudah banyak beredar. Bocoran tersebut mengatakan kemungkinan kode perangkat terbaru Samsung itu adalah GT-I8190.

Spesifikasi yang beredar saat ini mengatakan Galaxy S III Mini akan dilengkapi dengan kamera 5 megapixel, layar yang lebih kecil yaitu 4 inci beresolusi 480 x 800 pixel, dan pada bagian prosesor Galaxy S III Mini akan menggunakan dual core dengan sistem operasi Android Jelly Bean. Pilihan warna yang diberikan Samsung kali ini adalah Metallic Blue dan Ceramic White. Dengan demikian kita liat dari prosesornya, harga Galaxy S III Mini bisa diperkirakan terjangkau, dan merupakan kelas menengah tidak seperti “kakaknya” Galaxy S III dengan spesifikasi yang lebih canggih.

Rumor ini menguat setelah, pada berita sebelumnya dikatakan bahwa pada tanggal 11 Oktober, Samsung akan mengumumkan kabar tentang Galaxy S III Mini, yang artinya dua hari dari sekarang kita akan mendapatkan kabar langsung dari Samsung, dan yang membuat semua orang penasaran adalah logo “S” pada undangan yang disebarkan di Jerman itu. Logo tersebut kemungkinan menandakan bahwa, perangkat berikutnya yang akan dirilis Samsung kemungkinan dari keluarga Galaxy S.

No comments:

Post a Comment