Pages

Monday, July 16, 2012

Microsoft resmi memperkenalkan Microsoft Office 365

Microsoft resmi memperkenalkan Microsoft Office 365

Gadgetan - Dalam sebuah acara yang berlangsung di San Fransisco, Amerika Serikat. Microsoft resmi mengumumkan Microsoft Office terbaru mereka yang disebut Microsoft Office 365 atau yang lebih populer diberi sebutan Microsoft Office 2013. Hal ini pun menjawab berbagai rumor yang sebelumnya banyak beredar. Pengumuman tersebut dilakukan secara langsung oleh CEO Microsoft, Steve Ballmer yang tampil membawakan customer preview dari Ms Office 365 tersebut. Software berbasis cloud ini bisa digunakan pada platform Windows 7 dan Windows 8. Selain itu, untuk mendukung kemajuan teknologi, Microsoft Office ini juga mendukung berbagai jenis inputan, dari touch, stylus, mouse ataupun keyboard. Microsoft Office 365 tampil lebih segar dan menghadirkan beragam fitur baru. Mulai dari bagaimana menampilkan fitur video di aplikasi word, hingga kemudahan dalam membuat diagram di Power Point. Mereka pun mengatakan bahwa produk Office terbaru mereka tersebut akan lebih mendukung aspek sosial. Microsoft menjanjikan, komponen yang ada di Office terbaru ini yakni di Word, Excel, PowerPoint, hingga Outlook akan semakin memanjakan pengguna dengan fitur-fiturnya. Dalam Office 365 tersebut, para pengguna bisa menggunakan layanan cloud SkyDrive secara default. Dengan adanya layanan ini, penggunanya akan bisa membuka darimana saja, mensinkronisasikan filenya di perangkat lain, dan menyimpan file di cloud, asal terhubung internet. Tak hanya itu, Microsoft juga menawarkan integrasi jejaring sosial Yammer yang memberikan tingkat [...]

No comments:

Post a Comment