Pages

Wednesday, December 5, 2012

Windows Store kini menyediakan 120,000 aplikasi

Windows Store kini menyediakan 120,000 aplikasi

  Gadgetan – Sistem operasi suatu smartphone bisa dibilang nilai jual atau daya tarik tersendiri bagi para konsumen, Windows Phone 8 yang terhitung masih baru didalam dunia ini memang sudah seharusnya memberikan yang terbaik dengan menawarkan fitur dan performa yang sempurna tentunya. Untuk menyaingi dua kompetitor terkuatnya saat ini yakni Android dan iOS, sistem operasi besutan Microsoft ini mau tidak mau harus memperbanyak aplikasi menarik didalamnya. Todd Brix sebagai Direktur Senior Windows Phone 8 sempat mengutip sebuah pernyataan pada akun Twiternya bahwa angka pengunduhan dan pendapatan para pengembang aplikasi Windows Phone 8 saat ini telah mencapai dua kali lipat sejak perilisannya. Nokia juga mengatakan bahwa saat ini pada Windows Phone Marketplace mereka memiliki lebih dari 120 ribu aplikasi yang mana sebelumnya hanya berjumlah 100 ribu pada bulan Juni yang lalu. Yang menarikny a adalah tercatat ada 46 dari 50 aplikasi terbaik di iOS dan Android tersedia pada toko aplikasi Windows Phone 8. Walaupun pihak Nokia atau Windows Phone 8 tidak memberikan informasi lebih detil, namun kenaikan 20% jumlah aplikasi yang terhitung hanya dalam waktu 6 bulan ini merupakan pencapaian besar untuk Microsoft yang juga baru saja merilis sistem operasi untuk PC dan beberapa vendor seperti, Nokia, HTC, dan Samsung yang kabarnya akan segera merilis smartphone berbasis Windows Phone 8.

No comments:

Post a Comment